Madu adalah zat
alami yang dihasilkan oleh lebah dari sari bunga. Warna madu bervariasi,
tergantung nektar bunga.
Di pasaran, ditawarkan madu aneka merek, yang diklaim sebagai madu asli atau murni. Madu murni, seperti dijelaskan dr. Ivan Hoesada, Kepala Jaringan Medis High Desert Indonesia (HDI), mengandung kurang dari 20 persen air.
Lalu, bagaimana cara membedakan madu murni atau aspal alias asli tetapi palsu?
Di pasaran, ditawarkan madu aneka merek, yang diklaim sebagai madu asli atau murni. Madu murni, seperti dijelaskan dr. Ivan Hoesada, Kepala Jaringan Medis High Desert Indonesia (HDI), mengandung kurang dari 20 persen air.
Lalu, bagaimana cara membedakan madu murni atau aspal alias asli tetapi palsu?
Berikut
langkah-langkahnya:
1. Tuangkan satu sendok teh madu di atas kertas koran. Bila kertas segera basah, dan semakin melebar, itu tanda madu aspal.
2. Tuangkan satu
sendok teh madu di dalam satu gelas air. Madu murni tidak akan segera bercampur
dengan air bila belum diaduk.
3. Madu murni
tidak segera dikerubuti semut, beda dengan madu aspal, karena pH-nya sedikit
asam.
4. Madu murni yang
disimpan dalam frezeer tidak akan berubah kekentalannya, sedangkan madu aspal
akan cenderung membeku.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar